Profil dan Kompetensi Lulusan

Visi

Departemen Geografi FMIPA UI memiliki visi menjadi pusat unggulan dan rujukan nasional dalam bidang Ilmu Geografi yang mampu berkontribusi di tingkat global dalam mendukung pembangunan berkelanjutan.

Misi

Misi Program Magister Ilmu Geografi adalah:

  1. Menyelenggarakan pendidikan tinggi ilmu geografi di tingkat magister yang berbasis kompetensi dan riset untuk menghasilkan lulusan yang berintelektualitas tinggi, berbudi pekerti luhur dan mampu bersaing secara nasional, regional dan internasional.
  2. Menyelenggarakan riset dan pengembangan ilmu geografi di tingkat magister untuk menghasilkan inovasi dan solusi dalam mendukung pembangunan berkelanjutan.
  3. Menyelenggarakan kegiatan pengabdian atau terapan ilmu geografi di tingkat magister untuk memberikan kontribusi dan berperan aktif dalam peningkatan kapasitas masyarakat.

Tujuan pendidikan

Kegiatan pendidikan dan penelitian di Prodi S2 Geografi FMIPA UI diarahkan untuk menghasilkan lulusan yang  memiliki kemampuan sebagai berikut :

  1. Mampu menunjukkan integritas kepribadian yang andal, berwawasan luas, jujur, bersemangat tinggi, serta percaya diri dalam menyampaikan, memperjuangkan, dan menerapkan ide/gagasan
  2. Mampu berpikir logis, sistematis, dan konsisten sebagai ciri utama seorang sarjana;
  3. Mampu memahami dan menguasai penerapan pendekatan holistik dalam memahami dinamika alam dan masyarakat serta interaksi antara keduanya sebagai ciri utama pendekatan Ilmu Geografi;
  4. Mampu memanfaatkan dan mengembangkan konsep, metode analisis, serta keterampilan teknis dalam bidang Ilmu Geografi sesuai dengan perkembangan jaman, baik bagi pengembangan Ilmu Geografi itu sendiri maupun bagi kepentingan masyarakat luas.

Profil Lulusan

Sebagai sebuah institusi pendidikan, pelaksanaan visi dan misi ditujukan untuk menghasilkan sarjana geografi yang mampu bersaing di pasar kerja.  Pengembangan kurikulum pendidikan pun lebih diarahkan guna mempersiapkan anak didik agar mampu menghadapi dunia yang selalu berubah.  Atas dasar pendekatan tersebut, Prodi S2 Geografi FMIPA UI mempunyai tujuan agar setiap lulusan yang dihasilkan memiliki profil sebagai:

Magister Sains bidang Geografi yang mampu mengembangkan model keruangan berbasis teknologi informasi spasial untuk pengambilan keputusan dalam pengelolaan sumberdaya kehidupan berkelanjutan melalui pendekatan multidsiplin atau interdisiplin

Kompetensi lulusan

Gambar 1. Grafik Jejaring Kompetensi dan Profil Lulusan S2